METRO TV Ganti Tampilan Lagi

Memasuki bulan Februari ini, ternyata METRO TV mengganti lagi tampilannya. Semua diubah, mulai dari Station ID, VT Opening, Banner, Running Text, dan banyak lagi

Untuk Station IDnya, musiknya tetap menggunakan musik yang digunakan pada Station ID yang mulai digunakan pada Januari, tapi ditambah dengan aransemen baru yang pada beberapa bagian bisa sedikit menyatu, tapi tidak dengan lainnya yang malah membuat musiknya menjadi aneh

Tampilan VT Opening Berita juga desain studio virtualnya juga berganti

Begitu juga dengan banner, yang semula berwarna putih bertulis hitam, kini menjadi biru dengan tulisan putih. Running text dan kotak informasi pasar finansial juga berganti warna. Sebelumnya background running text berwarna putih dengan tulisan hitam, kini berganti dengan background biru dan tulisan kuning. Begitu juga dengan kotak informasi pasar finansialnya, dari yang semula berwarna hitam kini menjadi warna merah bergradasi hitam.

Dengan running text sekarang ini, kita seakan dibawa lagi ke tampilan lama METRO TV di tahun 2003 sampai sekitar 2006 atau 2007. Ini membawa kesan jadul untuk tampilannya. Namun, untuk banner, tampilannya sebenarnya bagus. Hanya, untuk berada satu layar dengan running text, rasanya jadi kurang nyambung. Studio virtualnya juga bagus. Tapi VT Opening Berita, rasanya kurang “wah”.

46 thoughts on “METRO TV Ganti Tampilan Lagi

  1. kapan ya ganti news ticker dari biru bertulis kuning jadi putih bertulis hitam sih? tpi terutama station id, VT opening, banner, running text, dan masih banyak lagi
    kpn ya ganti kotak informasi pasar finansial dari merah bergradasi hitam jadi warna hitam

  2. sy lebih suka yang bannernya putih bertulis hitam, newsticker-nya warna putih, running text-nya hitam, kotak pasar finansialnya hitam, kotak jamnya merah bertulis putih, trus sm station id-nya sm vt opening-nya

  3. Kalau aku di Surabaya, bisa nonton TV. Eh, mau tanya ini di kartun kalau sebuah episode, kok sering ada Halloween, Natal (Ada turun salju), dan bermain sulap – sulapan (Kecuali Upin & Ipin).
    Kan tahu bahwa di kartun kalau main sulap, itu bisa hilang orangnya kalau si pesulapnya bawa
    tongkat dan orangnya cepat lekas menghilang. Di kartun sering ada episode Halloween, yang
    dihias labu, terus ada yang pura – pura menjadi hantu. Kalau Natal ada salju, terus ada Santa
    Claus bawa hadiah sekaligus kereta rusa. Dan kartun yang biasa melaukan hal ini adalah:
    1. Shaun The Sheep
    2. Handy Manny
    3. Spongebob Squarepants
    4. Chalkzone
    5. Garfield
    6. Bernard Bear
    7. Oscar Oasis (Kalau gak salah)
    8. Tom & Jerry
    9. Toopy & Binoo
    10. Jalan Sesama.
    10 kartun barat yang sering mengadakan Halloween, Abrakadabra (Main Sulap – sulap) , dan Natal
    yang ada saljunya, kecuali Upin & Ipin, karena proses pembuatan filmnya berlangsung di Malaysia, sekaligus karakternya beragama Islam.

  4. Metro TV yang siaran 24 Jam tersebut, Kalau pukul 04:26 WIB kenampakan sebelum Metro Pagi.
    Yaitu lagu Indonesia Raya (Gambarnya Indonesia pada awal kemerdekaan, juga ada Proklamasi yang dibacakan Ir.Soekarno & Drs. Moh.Hatta hanya suaranya). Kalau di Website itu ONP (OPENING NEW DAY) gitu. Tapi ada siaran program rekaman sama Headline News.
    Metro TV mulai masuk program rekaman:
    1. Senin – Jumat: Jam 01.30 WIB – 04.26 WIB (Setelah After Hours).
    2. Sabtu – Minggu: Jam 02.00 WIB – 04.26 WIB (Setelah Indonesian Now).
    Tambahan:
    Headline News , Newsticker , Bedah Editioral Media Indonesia (Rekaman) ,dll itu nggak masalah.
    Seharusnya Headline News di Metro TV kalau ditayangkan pas program rekaman, Bagaimana?

  5. Davenirvana, yang SESAAT LAGI, kotak SESAAT LAGI kini berwarna biru bertulis putih, dan di bawahnya berwarna putih bertulis hitam, dan sebelah kirinya kotak yang bergambar peta dunia. Klo breaking news, banner beritanya berwarna merah bertulis putih.

  6. Davenirvana, pada station ID Metro TV yg diluncurkan pada 13 Februari 2012, mengawali dengan tulisan metro tv news, tulisan Knowledge to Elevate, tulisan News Channel, ada 4 kotak (ada bentuk callout, saham, kamera, sm mikrofon), di bawah peta dunia ada Knowledge to elevate, lalu ada peta indonesia, dan akhirnya ada logo Metro TV

  7. Klo OBB Metro Sport 2010, musiknya tetap menggunakan musik OBB Metro Sport yang mulai digunakan pada tahun 2001 dan OBB Suara Anda yang baru, musiknya tetap menggunakan musik OBB Suara Anda yang mulai digunakan pada Januari 2012

  8. Davenirvana, sejak 5 November 2012, OBB Top Nine News tidak lagi menggunakan kotak yang bergambar angka 9, tetapi dengan tulisan TOP 9 NEWS dan METRO TV mengganti studio virtual Top Nine News. Studio virtual Top Nine News sekarang menggunakan meja berita dan kursi merah.

  9. Kalau yang ini saya suka, keingat jaman dulu sekitar 2005 kalo tidak salah. Sangat bagus dari bulan Januari 2012. Memasuki 2013, masih dipakai, serasa dijadikan ikoniknya Metro TV. Karena masuk 5 besar, maka saya kasih nilai 10 dalam diberi kepuasan desain tersebut.

Leave a reply to Fajar Cancel reply